Percakapan Bahasa Inggris di Lingkungan Sekolah

Belajar bahasa Inggris bukan hanya tentang menghafal kosakata atau mempelajari tata bahasa, tetapi juga tentang bagaimana menggunakan bahasa tersebut dalam situasi sehari-hari. Salah satu tempat terbaik untuk mempraktikkan kemampuan berbahasa Inggris adalah di lingkungan sekolah. Artikel ini, Mr.Bob Kampung Inggris akan membahas pentingnya menguasai percakapan bahasa Inggris di sekolah, berbagai contoh percakapan, tips untuk meningkatkan kemampuan berbicara, serta ekspresi dan kosakata yang terkait. So, let’s get it on!

Baca Juga: Pronouns, Mengenal Kata Ganti Benda Lebih Dekat

Percakapan Bahasa Inggris di Lingkungan Sekolah - Mr.Bob Kampung Inggris

Contoh Percakapan di Sekolah

Biar lebih kebayang gimana sih percakapan di sekolah itu, yuk kita lihat beberapa contoh dialog yang sering terjadi di sekolah.

1. Percakapan dengan Guru

Berkomunikasi dengan guru dalam bahasa Inggris seringkali diperlukan, baik untuk menanyakan tugas, meminta izin, atau sekadar berdiskusi.

Menanyakan Tugas yang Belum Dipahami

Siswa: Excuse me, Mr. John. I don’t quite understand the homework for today. Could you please explain it again? (Permisi, Pak John. Saya kurang paham dengan PR hari ini. Bisa jelaskan lagi?)

Guru: Of course! Let me explain it to you in a simpler way… (Tentu saja! Mari saya jelaskan dengan cara yang lebih sederhana…)

Menginformasikan Ketidakhadiran

Siswa: Good morning, Mrs. Smith. I’m sorry I missed your class yesterday. I was not feeling well. (Selamat pagi, Bu Smith. Maaf kemarin saya nggak masuk kelas. Saya kurang sehat.)

Guru: I hope you’re feeling better now. You can catch up on the missed lessons by reviewing the materials I posted online. (Semoga sekarang kamu sudah merasa lebih baik. Kamu bisa mengejar pelajaran yang tertinggal dengan membaca materi yang saya unggah secara online.)

2. Percakapan dengan Teman Sebaya

Percakapan dengan teman sebaya bisa meliputi banyak hal, dari berdiskusi tentang pelajaran hingga berbicara tentang rencana kegiatan sekolah.

Bertanya Tentang Materi Pelajaran

Siswa 1: Hey, do you understand the math problem we were assigned? (Hei, kamu paham soal matematika yang kita dapatkan?)

Siswa 2: Not really. Let’s try to solve it together. (Nggak terlalu. Yuk, coba kita selesaikan bareng.)

Mengatur Waktu untuk Belajar Bersama

Siswa 1: Would you like to study together after school? We can go over the history notes. (Mau belajar bareng setelah sekolah? Kita bisa bahas catatan sejarah.)

Siswa 2: Sure! Let’s meet at the library around 3 PM. (Boleh! Kita ketemu di perpustakaan sekitar jam 3 sore.)

3. Percakapan di Kantin Sekolah

Kantin sekolah juga merupakan tempat yang ideal untuk mempraktikkan percakapan bahasa Inggris.

Memesan Makanan atau Minuman

Siswa: Can I have a sandwich and a bottle of water, please? (Boleh saya pesan sandwich dan sebotol air, tolong?)

Penjual: Sure, that will be $3.50. Here you go. (Tentu, harganya $3.50. Ini dia.)

Berdiskusi tentang Kegiatan Sekolah

Siswa 1: Are you going to the school dance next Friday? (Kamu bakal datang ke pesta dansa sekolah Jumat depan?)

Siswa 2: Yes, I am! I’ve already picked out my outfit. (Iya! Aku sudah memilih pakaian yang akan aku pakai.)

Baca Juga: Cara Mudah Menanyakan Arah dalam Bahasa Inggris

4. Percakapan di Rumah Mengenai PR (Do Homework)

Tidak hanya di sekolah, percakapan tentang tugas sekolah juga bisa terjadi di rumah, seperti dalam dialog berikut.

Mom: Have you done your homework? (Sudah selesai PR mu?)

Bill: Not yet. (Belum.)

Mom: Then why are you watching TV? (Lalu kenapa kamu menonton TV?)

Bill: This is my favorite show. (Ini tayangan favorit ku.)

Mom: Go! Do your homework! (Sana kerjakan PR mu!)

Bill: But, mom…. (Tapi mam …!)

Mom: You can watch TV after you finish your homework. (Kamu bisa menonton TV setelah menyelesaikan PR mu.)

Bill: But the show will be over. (Tapi tayangannya akan segera selesai.)

Mom: There will be another show next week. (Akan ada tayangan berikutnya minggu depan.)

Bill: Please? (Ayolah?)

Mom: You know the rules. (Kamu tahu aturannya.)

Bill: I hate rules! I can’t wait till I grow up. (Aku benci aturan-aturan! Aku tidak sabar menunggu sampai aku dewasa.)

PAKET KURSUS 3 BULAN MR BOB KAMPUNG INGGRIS 2024

Daftar Paket 3 Bulan di Mr.BOB Kampung Inggris, klik disini.

Tips dan Trik Menguasai Percakapan Bahasa Inggris di Sekolah

Untuk benar-benar menguasai percakapan bahasa Inggris di sekolah, ada beberapa tips dan trik yang bisa kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

1. Menggunakan Bahasa Inggris Sehari-hari

Cobalah untuk menggunakan bahasa Inggris dalam percakapan sehari-hari di sekolah. Mulailah dengan percakapan sederhana dan tingkatkan kesulitannya seiring waktu. Semakin sering kamu berlatih, semakin lancar kamu akan berbicara.

2. Menghafal Kosakata Penting

Kosakata adalah kunci dalam percakapan. Buatlah daftar kosakata yang sering digunakan di sekolah, seperti istilah-istilah pelajaran, instruksi guru, dan ungkapan sehari-hari. Misalnya, kata-kata seperti homework (PR), assignment (tugas), atau exam (ujian).

3. Latihan Percakapan dengan Teman

Latihan adalah cara terbaik untuk menjadi lebih percaya diri dalam berbahasa Inggris. Ajak teman untuk berlatih percakapan bersama secara rutin. Kamu juga bisa menggunakan ekspresi atau idiom dalam latihan percakapan, seperti:

  • Keep it up! (Terus tingkatkan!)
  • Break a leg! (Semangat!)
  • The exam is not a rocket science. (Ujiannya gampang!)
  • She is a copycat. (Dia adalah si penjiplak.)
  • Hit the books! (Belajar giat!)
  • He is a teacher’s pet. (Dia adalah murid kesayangan guru.)
  • She passed with flying colors. (Dia lulus dengan nilai yang baik.)
  • I can’t figure out how to do the math homework. (Aku tidak bisa menyelesaikan PR matematika tersebut.)
  • There’s no way you’ll learn English if you spend half of your time daydreaming. (Tidak mungkin kamu akan belajar Bahasa Inggris jika kamu membuang waktumu dengan melamun.)

Menguasai percakapan bahasa Inggris di sekolah itu penting banget buat bikin kamu lebih percaya diri dan makin jago ngomong. Dengan mengikuti contoh percakapan di atas dan menerapkan tips yang sudah dibahas, kamu bakal lebih siap buat ngomong bahasa Inggris di sekolah. Happy learning, and keep slaying the English language!

Jangan lupa untuk follow akun instagram kami untuk mendapatkan tips-tips seputar bahasa inggris dan juga info promo di Mr.BOB Kampung Inggris Pare. Dan untuk informasi pendaftaran kursus di Mr.BOB Kampung Inggris bisa ditanyakan melalui whatsapp di sini.

Baca juga: Percakapan Memesan Kamar Hotel Menggunakan Bahasa Inggris

Read Previous

10 Idiom Bahasa Inggris yang Selalu Muncul di Film

Read Next

Cara Baca Huruf “E” dalam Bahasa Inggris (Pronunciation of /e/)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular